Asisten Pelatih Borneo FC Akui Kesiapan Mental Pemain Jadi Faktor Penting Jelang Kompetisi BRI Liga 1 2021

- 18 Agustus 2021, 20:04 WIB
Borneo FC
Borneo FC /borneofc.id

MEDIA BLITAR – Kepastian bergulirnya Liga 1 Indonesia musim 2021-2022 pada 27 Agustus 2021 mendatang, membuat seluruh pemain Borneo FC antusias menyambutnya.

Sebab lebih dari setahun pemain tidak pernah menjalani pertandingan reguler, selain mengikuti turnamen pramusim Piala Menpora 2021 beberapa waktu lalu.

Beberapa kali penundaan Liga 1 Indonesia membuat mental pemain jadi terganggu, sebab selain tidak bisa bermain, mereka juga harus tetap menafkahi keluarga dari sepak bola.

Sementara mengenai kejelasan kompetisi baru saja mereka dapatkan saat ini, ditanggapi Asisten pelatih Borneo FC, Ahmad Amiruddin yang mengatakan bahwa faktor mental saat ini menjadi hal paling penting dalam persiapan pemain.

Baca Juga: Borneo FC Matangkan Taktik Jelang BRI Liga 1 2021 Bergulir

“Kami sudah melakukan persiapan cukup lama. Tapi kompetisi tak kunjung dimulai. Hal itu jelas mengganggu mental pemain. Namun sekarang kepastian sudah 80 persen dan saya yakin pemain sangat bersemangat menyambutnya,” ujar Ahmad Amiruddin.

Ahmad Amiruddin juga mengungkapkan bahwa dengan meningkatnya mental para pemain Borneo FC menjadi hal penting saat ini.

Dimana para pemain Borneo FC harus disuntik semangat agar bisa memperlihatkan hasil latihan yang mereka lakukan selama ini.

“Kalau dari sisi fisik kami dari tim pelatih berani memastikan tak masalah. Masalahnya memang di mental. Tapi semoga saja pemain Borneo FC sudah menemukan kembali kepercayaan diri mereka. Sebab itu dengan percaya diri, mental mereka pun akan ikut terangkat,” ujarnya.

Halaman:

Editor: Rezky Putri Harisanti

Sumber: borneofc.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x