Gagal Capai Titik Temu, Persija Jakarta Resmi Berpisah Dengan Marc Klok

- 24 Juni 2021, 19:11 WIB
Gagal Capai Titik Temu, Persija Jakarta Resmi Berpisah Dengan Marc Klok
Gagal Capai Titik Temu, Persija Jakarta Resmi Berpisah Dengan Marc Klok /Dok. Persja.id.

MEDIA BLITAR – Klub asal Ibukota, Persija Jakarta resmi melepas pemain naturalisasi asal Belanda, Marc Klok. Keputusan itu diambil manajemen Macan Kemayoran setelah mencapai kesepakatan pengakhiran kontrak dengan pesepakbola yang berusia 28 tahun tersebut.

“Persija dan Marc Klok secara resmi bersepakat untuk mengakhiri kontrak kerja sama profesional. Oleh karena itu, Klok tidak lagi menjadi bagian dari tim Persija per hari ini," ujar Presiden Persija Jakarta, Mohamad Prapanca pada Rabu, 23 Juni 2021.

Mohamad Prapanca mengatakan, penyudahan kontrak ini sejatinya tidak mudak bagi kedua pihak, baik Persija Jakarta maupun Marc Klok yang telah mengadakan sejumlah pembicaraan, namun gagal mencapai titik temu.

Baca Juga: Yann Motta Ingin Dikenang dalam Sejarah Persija Jakarta

"Tentu bukan keputusan yang mudah, namun pada akhirnya ini adalah keputusan terbaik untuk semua pihak," lanjut Mohamad Prapanca.

Ia pun memastikan persiapan Persija Jakarta tidak bakal terganggu dengan kepergian Marc Klok saat Liga 1 2021-2021 yang akan segera bergulir pada Juli mendatang.

"Saya dapat memastikan bahwa hal ini sama sekali tidak memengaruhi kondisi tim menuju Liga 1," ujarnya.

Mohamad Prapanca mengucapkan terima kasih atas kontribusi Marc Klok terhadap tim dalam satu setengah tahun terakhir dan mendoakan hal baik bagi Marc Klok di babak baru karirnya.

Baca Juga: Dua Eks Pemain Persija Jakarta Resmi Gabung ke Persis Solo

"Kami mengucapkan terima kasih atas dedikasi Klok selama di Persija dan mendoakan yang terbaik bagi masa depannya," pungkas Mohamad Prapanca.

Halaman:

Editor: Farra Fadila

Sumber: Persija.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x