Madura United Beri Dukungan Penuh Bergulirnya Kompetisi Elite Pro Academy

- 9 Juni 2021, 17:20 WIB
Madura United Beri Dukung Penuh Bergulirnya Kompetisi Elite Pro Academy
Madura United Beri Dukung Penuh Bergulirnya Kompetisi Elite Pro Academy /Dok. maduraunitedfc.com

MEDIA BLITAR – Klub Liga 1 Indonesia, Madura United mendukung salah satu hasil kongres Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), pada Sabtu 28, Mei 2021, yakni tidak sebatas Liga 1 2021 yang akan segera bergulir, melainkan Elite Pro Academy (EPA) Liga 1 U-16, U18, dan U20.

Dukungan tersebut datang langsung dari Direktur Utama PT. Polana Bola Madura Bersatu (PBMB), Zia Ul Haq yang menyampaikan, dengan bergulirnya Elite Pro Academy (EPA) itu menumbuhkan harapan dengan menumpuk impian talenta muda Indonesia, sebagai cikal-bakal pesepak bola masa depan negara ini.

Baca Juga: Pemain Madura United Antusias Sambut Kompetisi Liga 1 Kembali Bergulir

Selain itu, pria yang kerap disapa Habib itu menuturkan, jika Elite Pro Academy (EPA) juga bisa menjadi wadah bagi pemain muda yang minim bermain saat Liga 1 2021 berlangsung, atau dia menyebutkan, pemain Elite Pro Academy (EPA) bisa didaftarkan ke tim senior di tengah kompetisi, saat tenaganya dibutuhkan

“Promosi pemain muda akan mudah dengan adanya EPA. Ini juga menjadi harapan dan memupuk mimpi talenta muda Indonesia, bukan hanya pemain muda di Madura. Dan ingat, soal mengorbitkan pemain muda, itu jadi komitmen kuat Madura United,” ujarnya, pada Kamis, 3 Juni 2021.

Baca Juga: Trailer Ikatan Cinta 9 Juni 2021: Rosa Ketahui Identitas Asli Reyna, Tak Lagi Sayang?

Dengan adanya Elite Pro Academy (EPA) beberapa tahun ini telah melahirkan sejumlah pemain muda asal Madura naik kasta ke tim senior saat ini, yakni Moch Kevy Syahertian (winger), Fawaid Ansory (kiper), Maulana Romadhun (gelandang), dan Erik Gamis Sanjaya (fullback).

Dengan menatap rencana bergulirnya Elite Pro Academy (EPA), Habib menambahkan jika tim Madura United Football Academy (MUFA) akan gerak cepat, dengan salah satunya mempersiapkan pemain muda untuk latihan bersama dengan Slamet Nurcahyo cs.

Baca Juga: Demi Keselamatan Semua, Madura United Komitmen Terapkan Protokol Kesehatan

“Saya tidak sebut waktunya, tapi akan ada latihan bersama dengan tim senior. Ini bukan hanya jadi titik awal persiapan tim kelompok usia kami, namun juga bagus bagi coach (Manajer Madura United Rahmad Darmawan) menyisir talenta muda di Madura, terutama MUFA,” sambungnya.***

Editor: Farra Fadila

Sumber: maduraunitedfc.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x