Persib Bandung Liburkan Pemain 3 Pekan Usai Piala Menpora 2021

- 2 Mei 2021, 09:19 WIB
Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts
Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts /Dok. Persib.co.id.

MEDIA BLITAR – Setelah menyelesaikan turnamen pramusim Piala Menpora 2021, Persib Bandung langsung meliburkan timnya dan sudah pulang ke Bandung untuk menjalani liburan lebaran selama tiga minggu sampai 22 Mei mendatang.

Selain itu, dia juga memberikan tugas yang harus dilakukan untuk timnya yakni latihan mandiri sebagaimana mereka berlatih di rumah selama pandemi Covid-19.

Beberapa keputusan penting diambil staf pelatih dan manajemen setelah Persib gagal mengambil Piala Menpora 2021.

Baca Juga: Jacksen F. Tiago Mengaku Puas Dengan Peningkatan Kualitas Tim

Sementara itu, salah satu keputusannya yaitu pemutusan kerja sama dengan kapten Timnas Afghanistan Farshad Noor yang dianggap tidak sesuai ekspektasi bermain di lini tengah Persib Bandung sebagai pengganti Omid Nazari yang meninggalkan klub awal tahun ini.

"Kami tidak akan berlanjut dengan Farshad. Dia tidak sesuai dengan tolok ukur saya. Saya rasa orang yang datang dengan latar belakang seperti dia harus bisa memproduksi lebih dan itu bukan hanya di satu laga. Maksud saya, saya tidak hanya memberikan satu kesempatan tapi ada banyak kesempatan yang diberikan," ujar Robert Alberts.

Keputusan libur tersebut diambil karena melihat kondisi para pemain yang kelelahan setelah berlaga di Piala Menpora 2021.

Baca Juga: Jadwal RCTI Minggu 2 Mei 2021: Kiko, Bima Satria Garuda Hingga Ikatan Cinta

Persib Bandung yang sudah menjalani delapan pertandingan bersama Persija Jakarta dalam kuran waktu sebulan.

Dimana para pemain ditargetkan untuk menang, padahal sebelumnya hanya dituntut bermain mengembalikan atmosfer berlaga setelah setahun jeda karena Covid-19 dan dilakukan untuk mempersiapkan Liga 1 yang akan segera bergulir.

Halaman:

Editor: Farra Fadila

Sumber: PERSIB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x