HASIL MOTOGP DOHA: Fabio Quartararo Curi Kemenangan dari Jorge Martin, Johann Zarco Pimpin Klasemen

- 5 April 2021, 11:02 WIB
Fabio Quartararo, juarai seri MotoGP Doha 2021
Fabio Quartararo, juarai seri MotoGP Doha 2021 /MotoGP

                                

MEDIA BLITAR– Pada Minggu malam kemarin, pebalap asal tim Monster Yamaha, Fabio Quartararo secara mengejutkan berhasil meraih kemenangan di Grand Prix Doha, Sirkuit Losail, Qatar.

Kemenangan tersebut berhasil didapatkan setelah berhasil mencurinya dari pebalap rookie Jorge Martin yang memulai dari pole position dan hampir tampil dominan dalam balapan seri kedua kemarin.

Awalnya Jorge Martin yang memulai posisi start dari pole position sempat memimpin balapan hingga akhirnya Fabio Quartararo berhasil mendahuluinya.

Baca Juga: Aurel Hermansyah Samaan dengan Nagita Slavina di Hari Pernikahannya, Tampil Sederhana Nan Elegan

Tidak hanya itu, pada lap terakhir rekan setimnya di Pramac Racing, Johann Zarco juga berhasil menyalipnya sehingga akhirnya meraih posisi runner up di belakang Fabio Quartararo.

Jorge Martin sendiri akhirnya harus puas menempati posisi finish ketiga di belakang Johann Zarco.

Namun keduanya tetap disambut oleh selebrasi dari kru tim Pramac Racing karena sama-sama berhasil naik podium pada balapan tersebut.

Baca Juga: Berbesar Hati Tak Temani Putri Kandungnya di Pelaminan, Krisdayanti Panen Pujian Warganet

Di sisi lain, kemenangan Fabio Quartararo mengulang sukses rekan setimnya di Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales yang berhasil menjadi juara pada seri pembuka MotoGP akhir pekan lalu.

Halaman:

Editor: Rezky Putri Harisanti

Sumber: Antara News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x