Setelah Cedera Lama, Victor Osimhen Kembali Absen Bela Napoli Karena Positif Covid-19

- 3 Januari 2021, 08:21 WIB
Foto pemain Napoli Victor Osimhen
Foto pemain Napoli Victor Osimhen /Twitter @en_sscnapoli/

MEDIA BLITAR – Striker baru Napoli Victor Osimhen dikabarkan positif terjangkit Covid-19 begitu tiba di Italia sepulangnya dari Belgia. Hal itu membuat Victor Osimhen harus absen dalam beberapa laga yang akan dijalani Napoli.

Victor Osimhen sebelumnya sudah absen bermain untuk Napoli sejak mengalami cedera dislokasi bahu yang didapatnya dari membela timnas Nigeria di Africa Cup of Nations bulan November tahun lalu. Kini ia harus kembali absen membela Napoli karena terpapar virus Covid-19.

Baca Juga: Andrea Dovizioso dalam Perjalanan MotoGP: Valentino Rossi Punya Peran Besar, Ini Alasannya

Baca Juga: Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa Positif Covid-19: Tidak Ada Gejala

Kabar positifnya Victor Osimhen dikonfirmasi langsung dari Twitter resmi Napoli @en_sscnapoli dalam cuitannya Jumat 1 Januari 2021 kemarin yang menyatakan ia telah dites positif Covid-19 setelah kembali ke Italia.

“Klub dapat mengonfirmasi bahwa Victor Osimhen telah dites positif COVID-19 setelah kembali ke Italia,”tulis akun twitter @en_sscnapoli pada Jumat 1 Januari 2021.

Kondisi Victor Osimhen saat terkena Covid-19 tidak menunjukkan gejala dan belum melakukan kontak dengan anggota klub Napoli lain.

Baca Juga: Akhirnya! Secerca Harapan Menyertai Keluarga Aldebaran, Andin Siuman, Ini Kelanjutan Ikatan Cinta

Baca Juga: Nikmati Mudahnya Belanja Online di Merchant Baru ShopeePay

Halaman:

Editor: Annisa Aprilya Putri

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x