LINK LIVE STREAMING RCTI+: Prediksi, Jadwal, dan Formasi Ac Milan vs Lazio, Kamis Dini Hari Nanti

- 23 Desember 2020, 20:31 WIB
AC Milan akan menjamu Lazio, sementara Inter tandang ke Verona. AC Milan dan Inter sedang bersaing di papan atas klasemen Liga Italia Serie A.
AC Milan akan menjamu Lazio, sementara Inter tandang ke Verona. AC Milan dan Inter sedang bersaing di papan atas klasemen Liga Italia Serie A. /AC Milan/AC Milan

MEDIA BLITAR - Kamis 24 Desember 2020 pukul 02.00 WIB, akan ada pertandingan seru antara pemuncak klasemen Serie A Ac Milan yang akan menjamu Lazio dalam lanjutan Liga Italia Serie A pekan ke-14 di stadion San Siro yang rencananya ditayangkan di RCTI atau live streaming melalui RCTI+.

Tuan rumah Ac Milan sedang dalam kondisi sangat baik musim ini dengan memiliki rekor belum terkalahkan di Liga Italia hingga pekan ke-13 musim ini. Alessio Romagnoli dan rekan-rekan pun berhasil menang melawan tuan rumah Sassuolo dengan skor 2-1 lewat rekor gol cepat Rafael Leao di detik ke-7 dan gol Alexis Saelemaekers dibalas Domenico Berardi.

Ac Milan masih harus kehilangan sang top skor Zlatan Ibrahimovic yang kembali cedera dan baru bisa bermain pada Januari 2021 tahun depan. Selain itu Ante Rebic, Ismael Bennacer, Sandro tonali, Matteo Gabbia, dan Simon Kjaer masih harus melewatkan pertandingan ini karena masih mengalami cedera.

Baca Juga: YES! Aldebaran Ungkap Kebenaran Hubungan Reyna dan Andin, Ini Link Streaming Ikatan Cinta RCTI

Kemungkinan posisi pemain asal Swedia tersebut akan digantikan Rafael Leao kembali yang bermain cemerlang dengan membuat sejarah rekor gol tercepat di Liga Italia. Sedangkan trio Alexis Saelemaekers, Brahim Diaz dan Jens Petter Hauge akan mendukung striker asal Portugal tersebut dari belakang.

Di lini pertahanan, Pierre Kalulu dan Alessio Romagnoli akan kembali diandalkan Stefano Pioli mengingat Simon Kjaer dan Matteo Gabbia masih belum sembuh dari cederanya.

Sedangkan absennya Frank Kessie karena hukuman akumulasi dan pemain tengah lainnya yang masih mengalami cedera membuat Hakan Calhanoglu ditarik lebih ke dalam membantu Rade Krunic.

Baca Juga: Tips untuk Hadirkan Suasana Natal di Rumah

Tim tamu Lazio sedang dalam kondisi baik setelah mengalahkan tim kuat Napoli 2-0 tanpa balas. Lazio berada di posisi kedelapan klasemen sementara Liga Italia dengan poin 21 hingga pekan ke-14 musim ini.

Lazio dipastikan tidak bisa memainkan Joaquín Correa, Senad Lulic, Marco Parolo, Lucas Leiva, Francesco Acerbi di laga melawan Ac Milan ini.

Halaman:

Editor: Ninditoo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x