Apa Arti Sleding Tekel? Penjelasan yang Dimaksud Sliding Tackle dan Cara Penggunaan di Permainan Sepak Bola

15 Maret 2022, 08:03 WIB
Apa Arti Sleding Tekel? Penjelasan yang Dimaksud Sliding Tackle dan Cara Penggunaan di Permainan Sepak Bola//ANTARA FOTO/Fikri Yusuf/ /

MEDIA BLITAR – Belakangan ini viral hashtag sleding tekel di trending di Twitter. Lantas apa arti sleding tekel atau yang dalam bahasa inggris disebut “sliding tackle”?

Sliding adalah teknik meluncur dengan menggunakan kaki untuk menyerang objek. Sleding berasal dari bahasa inggris yaitu “SLIDE” yang artinya luncur. Mayoritas orang Indonesia cenderung menyebut istilah dalam bahasa Inggris ini dengan ‘sliding’ sebagai ‘sleding’ ataupun ‘sleding tekel’.

Sliding tackle, menurut Football Bible, adalah sebuah teknik untuk merebut bola dengan melakukan tekel sambil meluncur ke arah bergulirnya bola, dengan tujuan untuk mengambil alih kepemilikan bola.

Baca Juga: Siap Adu Mekanik, Elon Musk Tantang By One Vladimir Putin, Taruhannya Ukraina

Sliding tackle sendiri memang tidak melanggar aturan permainan sepakbola secara umum.

Sliding tackle menjadi melanggar ketika tekel yang dilakukan memiliki sebuah niatan atau intensi untuk membuat seseorang cedera atau terluka dalam permainan.

Jadi, sliding tackle menjadi sebuah pelanggaran bukan karena tekniknya, namun lebih kepada intensi seseorang melakukan sliding tackle itu.

Baca Juga: UPDATE Jadwal Final Four Proliga 2022 Putra Putri Kedua Jelang Grand Final: Samator & Gresik Petrokimia Juara?

Baca Juga: Biodata Lengkap Putu Maydea X Factor Indonesia 2022 yang Tereliminasi: Akun IG Instagram, Umur, Pacar

Namun, terlepas dari motif seseorang dalam melakukan sliding tackle, sliding tackle kerap menjadi sebuah kontroversi, dikarenakan banyaknya keputusan-keputusan wasit yang kontroversial yang diawali dari sliding tackle, entah itu karena pemain yang di tekelnya cedera atau hasil output dari tekel itu yang mengundang kontroversi.

Adapan cara atau Teknik untuk melakukan sleding tekel adalah pemain harus menekuk lutut sebagai penopang tubuh saat meluncur dengan bertumpu pada kaki tersebut, sementara kaki yang lain terjulur untuk merebut bola.

Baca Juga: Jadwal Pertandingan Bali United vs Arema FC Liga 1, Daftar Acara Lengkap Indosiar Hari Ini, 15 Maret 2022

Begini cara melakukan sleding tekel atau merebut bola sambil meluncur menjatuhkan badan seperti dijelaskan dalam buku Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan:

1. Lari mendekati bola yang dikuasai lawan sehingga memungkinkan pemain untuk meluncur ke arah bola.

2. Pada langkah terakhir kaki tumpu, lutut ditekuk dan titik berat badan direndahkan.

3. Kaki yang lain meluncur ke arah bola dengan kaki bagian dalam atau telapak kaki bola menyapu bola dari pemain lawan.

Baca Juga: Prediksi Skor Liga Champions Man Utd vs Atletico Madrid 16 Maret 2022: Line Up, Head to Head, Live Vidio

Baca Juga: Daftar Acara Lengkap SCTV Hari Ini, Selasa, 15 Maret 2022: Dewi Rindu Tidak Tayang, Love Story The Series

Terdapat dua teknik untuk melakukan sliding tackling, yaitu sebagai berikut:

1. Sliding tackling dengan kaki bagian luar

Cara melakukannya dengan sisi luar salah satu kaki, dan kaki yang lain berada pada posisi di samping tubuh.

2. Sliding tackling dengan kaki bagian dalam

Cara melakukannya dengan melipat kaki kanan. Bola dijepit dengan sisi dalam kaki kiri, dan lutut ditekuk. Sementara itu, Kaki kanan dilipat di bawah tubuh.

Baca Juga: Arti Lirik Lagu Geboy Mujair - Ayu Ting Ting, Viral Backsound Tiktok: Digeboy-geboy Mujair, Nang-ning-nong

Itulah apa arti sleding tekel? penjelasan apa yang dimaksud dengan sliding tackle dan cara penggunaan pada permainan sepak bola.

***

Editor: Arini Kumalasari

Tags

Terkini

Terpopuler