Takjub Liat Aksi An Se Young, Legenda Bulutangkis Yuni Kartika Sematkan Julukan Ini

10 Desember 2021, 20:49 WIB
An Se Young menyabet tiga gelar kejuaran bulu tangkis berturut-turut di Bali, Indonesia, 16 November-5 Desember 2021. Kejuaraan itu adalah Daihatsu Indonesia Masters 2021, Siminvest Indonesia Open 2021, dan BWF World Tour Finals 2021. /tangkapan layar vidio.com

MEDIA BLITAR – Bagi penggemar bulutangkis, tentu tak asing dengan wakil Korea dari sektor tunggal putri yaitu An Se Young.

Namanya wara-wiri di banyak laga dan keluar sebagai juara. Dan berhasil jadi juara, di rangkaian ajang IBF (Indonesia Badminton Festival atau Festival Bulutangkis) 2021 yang baru digelar beberapa waktu yang lalu.

Seperti yang diwartakan sebelumnya, bahwa An Se Young berhasil menjuarai Indonesia Masters 2021, Indonesia Open 2021, dan BWF World Tour Finals dalam tiga minggu berturut-turut, di Bali International Convention Centre, Nusa Dua.

Baca Juga: Shopee 12.12 Birthday Sale TV Show Hadirkan TOMORROW X TOGETHER, Al & Andin, dan Deretan Bintang Dangdut!

Di Indonesia Masters 2021, An Se Young berhasil tumbangkan wakil Jepang yaitu Akane Yamaguchi dengan skor akhir 21-17 dan 21-19.

Berlanjut ke Indonesia Open 2021, An Se Young main garang, dengan tundukkan wakil Thailand yaitu Ratchanok Intanon dengan skor 21-17 dan 22-20.

Dan di laga BWF World Tour Finals, An Se Young berhasil tumbangkan wakil India yaitu P. V. Sindhu dengan skor 21-16 dan 21-12.

Baca Juga: Sapu Bersih Tiga Gelar BWF di Indonesia, Ranking An Se Young Salip Ratu Bulutangkis Spanyol Carolina Marin

Baca Juga: Kunlavut Vitidarn hingga An Se Young kini Punya Julukan Baru: Bocah Ajaib

Atas perjuangannya tersebut, legenda bulutangkis Indonesia yaitu Yuni Kartika memberikan apresiasi, sembari memberikan julukan baru.

Melalui cuitannya di Twitter, Yuni Kartika menyampaikan, “Anak Ajaib yang benar-benar ajaib. Congrats An Se young juara 3 event beruntun di Bali!! Luar biasa!”

Tentu apa yang disampaikan Yuni Kartika merujuk pada pengalamannya di dunia bulutangkis, karena dia merupakan atlet bulutangkis sektor ganda putri Indonesia di era-80.

Baca Juga: 6 Daftar Ganda Putra Terbaik Dunia Indonesia Mulai Tahun 90-an Hingga Kini, Ada The Daddies dan Minions

Sejumlah laga yang membawanya jadi juara, seperti German Open 1990, Juara Dunia Junior 1991, dan sejumlah prestasi lainnya.

Pensiun jadi atlet bulutangkis, kini Yuni Kartika menjadi presenter olahraga.

***

Editor: Arini Kumalasari

Sumber: Twitter Media Blitar

Tags

Terkini

Terpopuler