Sulit Dipercaya! Kevin - Gideon Ukir Fakta Mengerikan Bulutangkis di Akhir 2021

6 Desember 2021, 08:50 WIB
Kevin - Gideon sukses ukir fakta mengerikan dengan tembus ke babak final 5 kali di turnamen BWF di penghujung tahun 2021/ PBSI /PBSI

MEDIA BLITAR – Kevin Sanjaya Sukamuljo/Gideon Marcus Fernaldi mengukir sejumlah fakta mengerikan di akhir 2021.

Pasalnya, pasangan yang dijuluki sebagai The Minions itu tampil meyakinkan pada sisa turnamen BWF di tahun 2021.

Untuk diketahui sebelumnya, Kevin/Gideon memang gagal mendulang misi penting meraih emas Olimpiade Tokyo 2020 yang digelar Juli 2021 lalu.

Baca Juga: Hanya Jadi Runner Up World Tour Finals 2021, The Minions: Lebih dari Cukup, Kami Bersyukur

Tentu saja, ada rasa kecewa yang tertanam di benak Kevin/Gideon. Sebab, sebagai ranking dan unggulan 1, justru tumbang di babak perempat final.

Meski begitu, Kevin/Gideon tak berlarut-larut dalam penyesalan. Mereka bangkit dan membuktikan diri menjadi yang terbaik dengan membawa Indonesia meraih gelar Thomas Cup 2020.

Berlanjut, fakta mengerikan yang diukir jawara Asian Games 2018 itu adalah dengan tembus final sebanyak 5 kali, terhitung sejak gelaran French Open 2021.

Baca Juga: Gagal Juara BWF World Tour Finals 2021, Kevin Sanjaya: Ini Lebih dari Cukup

Pencapaian Kevin/Gideon yang terus konsisten ini bisa menjadi titik balik kembalinya duo Indonesia itu di persaingan sengit bulutangkis dunia.

Berikut ini pencapaian The Minions di penghujung tahun 2021, di mana mereka sukses menembus final 5 kali secara beruntun:

Baca Juga: BOCORAN RANKING GANDA PUTRA: Pramudya-Yeremia Akan Naik Peringkat Drastis ke Posisi 21 BWF Pekan Depan

  1. French Open 2021.

Kevin/Gideon sukses menembus babak final di ajang BWF Super 750 French Open 2021.

Akan tetapi, mereka yang berstatus sebagai juara bertahan di tahun 2019, justru kalah dari pasangan kuat Korea Selatan.

Kevin/Gideon kalah atas duet Ko Sung Hyun/Shin Baek Cheol setelah melalui pertandingan dua set langsung, 17-21, 20-22.

Baca Juga: HASIL LENGKAP FINAL WORLD TOUR: Axelsen Buktikan Kelas Ranking 1 BWF, Minions Gagal Juara

  1. Hylo Open 2021.

Final kedua Kevin/Gideon terjadi di turnamen berikutnya, Hylo Open 2021. Ajang ini menjadi rangkaian turnamen BWF Super 500.

Ganda terkuat dunia itu menembus partai final dan menjuarai Hylo Open 2021 sekaligus menjadikan sebagai gelar pertama di tahun 2021.

Di final, Kevin/Gideon mengandaskan rekan senegara, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dengan dua gim langsung atas Leo/Daniel, 21-14, 21-19.

Baca Juga: Hoki – Kobayashi Buat Unggulan Dunia Keok, Ini Tanggapan Kevin Sanjaya

  1. Indonesia Masters 2021.

Final berikutnya sukses ditembus Kevin/Gideon di ajang Indonesia Masters 2021 bulan November 2021.

Menjadi wakil andalan di nomor ganda putra, Kevin/Gideon gagal mendulang gelar juara di rumah sendiri.

Mereka kali ini kalah dari wakil Jepang yang sedang naik daun, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi dengan 11-21, 21-17, 19-21.

  1. Indonesia Open 2021.

Setelah tumbang di final Indonesia Masters 2021, Kevin/Gideo  tak lantas berkecil hati.

Kesempatan final keempat The Minions pun juga tak hilang begitu saja. Mereka lagi-lagi sukses menembus babak final Indonesia Open 2021.

Di turnamen BWF Super 1000 itu, ganda putra Indonesia kembali bentrok dengan Hoki/Kobayashi.

Hasilnya, Kevin/Gideon berhasil membalas kekalahan dengan menang dua set langsung, 21-14, 21-18.

Baca Juga: Ngebet Final WTF 2021 Gagal, Greysia-Apriyani Gerutu Hasil Tak Sesuai Ekspektasi: Kami Masih Belum Sadar Kalah

  1. BWF World Tour Finals 2021.

Final kelima yang sukses ditembus oleh Kevin/Gideon adalah di ajang World Tour Finals 2021 yang diselenggarakan Minggu, 5 Desember 2021.

Pada ajang paling bergengsi yang diselenggarakan BWF ini, ganda putra Indonesia unggulan 1 justru anti-klimaks.

Bentrok lagi dengan Hoki/Kobayashi, kali ini Kevin/Gideon justru tak berdaya dengan kalah 21-16, 13-21, 21-17.***

Editor: Annisa Aprilya Putri

Tags

Terkini

Terpopuler