Zona Merah Kearah Timur, Ganjar Pranowo : Daerah Yang Ada Korelasinya Dengan Surabaya Harus Waspada

- 4 Juli 2020, 11:13 WIB
ILUSTRASI virus corona.*
ILUSTRASI virus corona.* /pixabay

MEDIA BLITAR - Berdasarkan indeks kewaspadaan virus corona (COVID-19) Semarang - Surabaya yang cukup tinggi, daerah yang berdekatan dengan akses Semarang - Surabaya diharapkan untuk bisa mematuhi protokol kesehatan.

Hal tersebut dikatakan oleh Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, bahwa setiap daerah ada korelasi terkait penyebaran kasus virus corona.

Berdasarkan data Kawal Covid-19 per 1 Juli 2020, kabupaten/kota di Jawa Tengah (Jateng) yang masih merah meliputi Kota Semarang, Kabupaten Demak, dan Kabupaten Jepara.

Daerah yang berdekatan dengan tiga wilayah zona merah seperti Kabupaten Kendal, Batang, Kabupaten Semarang, Kota Salatiga, Grobogan, Blora, dan Rembang warnanya merah ke merah muda.

Dikutip MEDIA BLITAR dari Pikiran-Rakyat.com, kabupaten Rembang dan Kabupaten Blora merupakan daerah yang berbatasan langsung dengan Jawa Timur. Keduanya masuk dalam jalur Semarang-Surabaya yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Tuban dan Kabupaten Bojonegoro yang merupakan daerah warna merah dan merah muda.

"Kalau melihat peta persebaran Covid-19 merahnya ke arah timur, maka kabupaten Rembang harus waspada, saya minta untuk ada perhatian.

Peta Indeks Kewaspadaan Covid-19 di Jawa Tengah.
Peta Indeks Kewaspadaan Covid-19 di Jawa Tengah.

Merahnya di Timur, pelan-pelan ke barat itu mulai muda," kata Ganjar sambil menunjukkan peta indeks kewaspadaan yang diperolehnya, di Puri Gedeh, Kamis 2 Juli 2020 petang.

Sementara Tuban dan Bojonegoro berkorelasi dengan Lamongan, Gresik, dan Kota Surabaya.

Artikel ini telah tayang di Pikiran-Rakyat.com dengan judul : Ada Korelasi dengan Surabaya, Ganjar Pranowo: Rembang Harus Waspada, Zona Merah Itu ke Arah Timur

Halaman:

Editor: Ninditoo

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x