Contoh Teks Pidato Singkat Tema Hari Kemerdekaan RI ke-77

- 26 Juli 2022, 17:59 WIB
Contoh Teks Pidato Singkat, Tema Hari Kemerdekaan RI ke 77
Contoh Teks Pidato Singkat, Tema Hari Kemerdekaan RI ke 77 /Media Blitar/Ayu Eviana/

Alhamdulillahirobbil alamin, washolatu wassalamu ala asrofil Ambiya Iwal mursalin wa'ala alihi washohbihi ajma'in Amma Badu.

Pertama-tama marilah kita panjatkan puji serta syukur kehadirat Allah Subhanahu Wa Ta'ala atas berkat rahmat dan karunia-nya, kita bisa mengikuti kegiatan berpidato dalam rangka memperingati HUT RI ke 77 dalam keadaan sehat walafiat amin amin amin ya rabbal alamin.

Bapak dan ibu guru yang saya hormati, pada kesempatan ini, izinkan saya memperkenalkan diri terlebih dahulu. Seperti kata pepatah, Tak Kenal Maka Tak Sayang.

Baca Juga: 4 Amalan Sunnah di Bulan Muharram: Doa Akhir dan Awal Tahun hingga Puasa

Perkenalkan nama saya Fina Zenobia dari Sekolah Dasar Islam Terpadu Al Uswah, Saya akan menyampaikan pidato berjudul bukti Bakti kepada Ibu Pertiwi.

Bapak Ibu yang saya hormati, jika kita kenang perjuangan para pahlawan muda disaat merebut kemerdekaan bangsa ini, maka terlintas jelas di benak kita, bahwa semangat persatuan mereka bagaikan api yang membara begitu hebatnya menyatu pada jiwa dan raga.

Lalu apa peran kita sekarang ini? Apakah kita bertepuk tangan dan menutup mata? Apakah hanya disibukkan dengan duniawi pencari rupiah saja? atau kita berusaha menutup telinga karena mendengar tangisan masyarakat Indonesia? tidak, sungguh ironis dan kejam jika itu terjadi pada diri kita ini Bapak Ibu yang saya hormati.

Baca Juga: Komnas HAM Berencana Periksa Ajudan Ferdy Sambo dan Bharada E Terkait Kasus Penembakan Brigadir J

Perjuangan belumlah usai, Semangat perjuangan pahlawan dalam mempersatukan bangsa ini harus tetap dipelihara dan dipertahankan dengan mewujudkan jiwa kebangsaan yang tangguh dan semangat 45.

Jiwa yang mendahulukan kepentingan bersama di atas kepentingan golongan, jiwa yang meningkatkan rasa solidaritas berbangsa dan bernegara dan, jiwa yang mampu menjaga persatuan dan kesatuan nasional bangsa.

Halaman:

Editor: Arini Kumalasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x