BREAKING NEWS: Kebakaran Terjadi di Kantor BPOM Jakarta Pusat, Belasan Unit Pemadam Kebakaran Telah Dikerahkan

- 19 Juli 2021, 07:56 WIB
Kebakaran Terjadi di Kantor BPOM Jakarta Pusat, Belasan Unit Pemadam Kebakaran Telah Dikerahkan
Kebakaran Terjadi di Kantor BPOM Jakarta Pusat, Belasan Unit Pemadam Kebakaran Telah Dikerahkan /Twitter @humasjakfire/

MEDIA BLITAR - Telah terjadi kebakaran di kantor Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) pada Minggu, 18 Juli 2021.

Kejadian yang berlangsung pada pukul 21.30 WIB itu berlokasi di Jalan Percetakan Negara Raya No. 29, Kel. Johar Baru, Kecamatan Johar Baru, Jakarta Pusat.

Untuk menghentikan kobaran api, telah ditugaskan sebanyak tujuh unit pemadam kebakaran untuk segera menjinakkan api.

Proses pemadaman api berlangsung cukup dramatis. Terlihat dari video yang beredar, para petugas pemadam kebakaran berusaha keras memadamkan api di dalam gedung.

Baca Juga: BREAKING NEWS: Kantor BPOM Jakarta Pusat Kebakaran Malam Ini, 17 Mobil Damkar Dikerahkan

Mengingat kobaran api yang cukup besar, akhirnya penambahan unit pemadam kebakaran ditambah.

Dengan total mencapai 15 unit pemadam kebakaran telah dikerahkan untuk menjinakkan si jago merah.

Diduga perambatan api masih dimungkinkan menjalar di area lokasi kejadian kebakaran.

Baca Juga: Suhu Panas Capai 49°C Lumpuhkan Kanada, Sejumlah Wilayah Dikepung Kebakaran, Pemerintah Lakukan Evakuasi

Halaman:

Editor: Rezky Putri Harisanti

Sumber: Twitter @humasjakfire


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x