Dokter Gedung Putih Beri Pernyataan Resmi Soal Kondisi Terkini dan Riwayat Penyakit Donald Trump

2 Oktober 2020, 14:12 WIB
Presiden Trump dan Ibu Negara dinyatakan Positif Covid /(Tangkapan Layar YT. Telegraph)

MEDIA BLITAR – Kabar soal Donald Trump mengumumkan bahwa dia dan istrinya, Melania Trump, terkonfirmasi positif Covid-19 mengejutkan dunia.

Sejak corona muncul di AS awal tahun ini, Trump kerap meremehkan dan menolak mematuhi protokol kesehatan di masa pandemi.

Trump diketahui sering terlihat tidak mengenakan masker di muka umum dan abai pada anjuran jaga jarak. Trump bahkan sempat mengadakan kampanye dalam ruangan tertutup yang mengundang ribuan orang.

Baca Juga: Kondisi Gedung Putih, Usai Donald Trump dan Istri Positif Virus Covid-19: Wartawan Juga Dites

Dan Presiden Amerika Serikat  ini juga kerap dikritik soal upaya penanganannya terhadap wabah Corona.

Gedung Putih saat ini dilaporkan mulai memperketat protokol kesehatan. Siapapun yang akan berada di dekat presiden atau wakil presiden dites virus corona setiap hari, termasuk wartawan.

Baca Juga: Usia Rentan Terinfeksi, Presiden Donald Trump Malah Positif Terkena Covid-19, Ini Riwayat Penyakitny

Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) AS merekomendasikan orang-orang yang telah melakukan kontak dekat dengan seseorang yang positif untuk menjalani karantina selama 14 hari.

Kabar positifnya Trump dan sang istri ini diungkapkan oleh Trump melalui akun Twitter pribadi Trump di handle @realDonaldTrump.

"Malam ini, @FLOTUS (akun Twitter Melania Trump) dan saya diketahui Postif Covid-19 (corona). Kami akan segera memulai karantina dan proses pemulihan. Kami akan melalui ini bersama-sama!" tulis Trump pada Jumat 2 Oktober 2020.

Baca Juga: BREAKING NEWS: Presiden AS Donald Trump Terkonfirmasi Positif Virus Corona

Diketahui bahwa Trump dan istri telah menjalani tes corona pada hari Kamis 1 Oktober  malam waktu setempat dan berharap hasilnya bisa keluar paling lambat Jumat pagi.

Sebelumnya, penasihat kepresidenan Trump, Hope Hicks, dinyatakan terinfeksi Covid-19.

Pejabat administrasi Gedung Putih yang enggan disebutkan namanya mengungkapkan Hope mulai merasakan gejala ringan saat perjalanan pulang dengan pesawat usai menghadiri kampanye di Minnesota pada Rabu 30 September malam.

Baca Juga: Batal Kampanye, Donald Trump Karantina dengan Ibu Negara Melania Setelah Dinyatakan Positif Covid-19

Sejak itu Hope dikarantina. Kemudian wanita itu dinyatakan positif terinfeksi virus corona pada Kamis 1 Oktober 2020 pagi. Hope memang cukup intens bersama Trump selama satu pekan terakhir. Selain bersama Trump ke Minnesota, dia juga mendampingi ke debat calon presiden.

Donald Trump menginjak usia 70 tahun saat ia terpilih menjadi Presiden Amerika Serikat, kini ia berusia 74 tahun.

Baca Juga: BLT BPJS Ketenagakerjaan Tahap 5 Akan Cair Hari Ini, Berikut Cara Cek Datanya

Dokter pribadi Harold Bornstein menyebut bahwa Trump memiliki indeks massa tubuh 29,5 yang berarti ia kelebihan berat badan.

Selain itu, Trump memiliki tingkat kolesterol 169 yang cukup tinggi.

Namun ia tidak memiliki riwayat penyakit jantung dan hanya pernah di rawat di rumah sekali saat ia masih berusia 11 tahun karena usus buntu.

Baca Juga: Insentif Kartu Prakerja Belum Cair? Ketahui 5 Alasan Insentif Prakerja Belum Cair Berikut Ini

Berikut adalah pernyataan resmi dokter kepresidenan Gedung Putih dilansir dari USnews.com :

SUBJEK: Tes Covid-19 Presiden Donald J. Trump & Ibu Negara Melania Trump

“Saya merilis informasi berikut dengan izin dari Presiden Donald J. Trump dan Ibu Negara Melania Trump.

Malam ini saya menerima konfirmasi bahwa Presiden Trump dan Ibu Negara Melania Trump telah dites positif terkena virus SARS-CoV-2.

Presiden dan Ibu Negara keduanya baik-baik saja saat ini, dan mereka berencana untuk tinggal di rumah Gedung Putih selama pemulihan mereka.

Saya dan tim medis Gedung Putih akan terus berjaga-jaga, dan saya menghargai dukungan yang diberikan oleh beberapa profesional dan institusi medis terhebat di negara kita.

Yakinlah, saya berharap Presiden tetap menjalankan tugasnya tanpa gangguan selama pemulihan,

Dan saya akan terus memberikan kabar kepada Anda pada perkembangan mendatang," tulis dokter kepresidenan Gedung Putih.

***

Editor: Annisa Aprilya Putri

Sumber: USnews

Tags

Terkini

Terpopuler