Harga Cincin Nikah Rizky Billar dan Lesti Kejora yang Terbuat dari Berlian Langka Ashoka

- 24 Agustus 2021, 12:58 WIB
Harga Cincin Nikah Rizky Billar dan Lesti Kejora yang Terbuat dari Berlian Langka, Ashoka
Harga Cincin Nikah Rizky Billar dan Lesti Kejora yang Terbuat dari Berlian Langka, Ashoka /@aldiphoto/Instagram/

MEDIA BLITAR - Pernikahan Rizky Billar dan Lesti Kejora memang terlihat sangat mewah. Hal ini dapat dilihat dari tempat, mahar, hingga cincin pernikahan yang terbilang tidak biasa.

Pernikahan dua sejoli itu memang sudah terjadi beberapa hari lalu namun perbincangan netizen terkait pernikahan Rizky Billar dan Lesti Kejora rupanya masih hangat.

Banyak netizen yang masih penasaran soal harga cincin nikah Rizky Billar dan Lesti Kejora yang tampak begitu berkilau dan bercahaya.

selain banyak netizen yang masih berlanjut memperbincangkan, Airyn Tanu yang merupakan sahabat sekaligus pemilik perusahaan berlian Passion Jewelry juga angkat bicara.

Baca Juga: Sahabat Beberkan Isi Souvenir Pernikahan Rizky Billar dan Lesti Kejora, Terdapat Logam Mulia

Airyn Tanu merupakan vendor cincin pernikahan Rizky Billar dan Lesti Kejora.

Sebagaimana dikutip MediaBlitar.com dari kanal YouTube Airyn Tanu, Rizky Billar dan Lesti Kejora adalah pasangan artis pertama di Indonesia yang material cincin pernikahannya terbuat dari jenis berlian langka bernama Ashoka.

Airyn Tanu membeberkan terkait detail jenis, desain hingga harga cincin pernikahan Rizky Billar dan Lesti Kejora lewat unggahan video di kanal YouTube pada Senin, 23 Agustus 2021,

Berlian Ashoka merupakan salah satu jenis berlian eksklusif favorit tokoh-tokoh Hollywood seperti Oprah Winfrey dan Elizabeth Taylor.

Baca Juga: Lirik Lagu Takdir Cinta Duet Lesti Kejora dan Rizky Billar, Jadi Theme Song Pernikahan

Ide untuk menggunakan jenis berlian Ashoka ini diungkapkan Airyn Tanu berawal pada saat Rizky Billar menyempatkan waktu untuk berkonsultasi soal cincin berlian.

Rizky Billar meminta jenis berlian yang cocok dan sesuai dengan karakter Lesti Kejora.

"Pada saat Rizky Billar bertanya, 'Ci apa ya berlian yang cocok untuk Lesti?' saya langsung kepikiran aduh dede itu seperti berlian Ashoka. Meskipun dia simpel tapi cahayanya beda dari yang lain," tutur Airyn Tanu.

Lantas Airyn Tanu menyarankan Rizky Billar untuk menggunakan jenis berlian Ashoka.

"Jadi aku juga pengen dede itu punya Ashoka diamond ring, couple rings terutama wedding ring pertama di Indonesia," ucap Airyn Tanu.

Baca Juga: Rizky Billar Dibelikan Moge Triumph Tapi Merasa Diasingkan, Ramzi: Jadi Saran Gue, Lu Harus Ganti Knalpot

Hal ini karena sesuai dengan kepribadian Lesti Kejora, dan cincin pernikahan dengan berlian tersebut juga masih cenderung langka sehingga akan menjadi satu-satunya di Indonesia.

Mendengar saran tersebut, Airyn Tanu menyebut bahwa akhirnya Rizky Billar langsung menyetujuinya.

Lalu yang jadi pertanyaan, berapakah harga cincin berlian Ashoka sebagai cincin nikah Rizky Billar dan Lesti Kejora?

Berkaitan dengan harga detail cincin berlian Ashoka yang disebut-sebut eksklusif itu, Airyn Tanu tidak secara gamblang menyebutkan harga yang sesungguhnya.

Baca Juga: Terciduk 'Gigit Bibir', Rizky Billar Saat Tatap Lesti sebelum Ijab, Poppy Amalya: Ada Kecemasan Nih

Airyn Tanu cuman menyebut bahwa Rizky Billar mengeluarkan biaya yang cukup tinggi untuk mendapatkan sepasang cincin berlian tersebut yaitu di atas Rp100 juta.

Namun untuk memberikan bocoran yang lebih spesifik, Airyn Tanu memberikan contoh dan gambaran jenis cincin berlian Ashoka yang juga dijual di Passion Jewelry ternyata memiliki harga di atas Rp400 juta.

"Ya kalau ditotal karat dan diamondnya ya, berkisar di atas Rp100 juta. Ya seperti ini deh, ini cincin berlian Ashoka juga harganya Rp476 juta," ujar Airyn Tanu sambil menunjukkan salah satu contoh cincin berlian Ashoka.

Airyn Tanu mengungkap, diketahui bahwa cincin berlian yang menggunakan jenis berlian Ashoka adalah yang sangat eksklusif.

Baca Juga: Kupas Tuntas Ekspresi Rizky Billar Saat Akad Nikah dengan Lesti Kejora, Poppy Amalya: Ih Seneng Banget

Yang mana berlian tersebut hanya dipasok oleh salah satu perusahaan berlian di Amerika Serikat untuk beberapa toko berlian tertentu.

"Karena eksklusif-nya berlian Ashoka inilah yang membuat maknanya beda dari yang lain. Dan memang berlian Ahsoka sudah memiliki paten dari perusahaan berlian di Amerika," tutur Airyn Tanu.

Jadi,tak heran jika harga cincin berlian Ashoka yang digunakan untuk pernikahan Rizky Billar dan Lesti Kejora ternyata mempunyai harga yang fantastis.***

Editor: Farra Fadila

Sumber: YouTube Airyn Tanu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah