Sinopsis Film Fury, Aksi Brad Pitt Melawan Tentara Nazi Tayang Malam Ini di Bioskop Trans TV

- 30 September 2020, 14:18 WIB
Sinopsis Fury tayang di Bioskop Trans TV malam ini
Sinopsis Fury tayang di Bioskop Trans TV malam ini /IMDB

MEDIA BLITAR – Film Fury yang dibintangi oleh Brad Pitt akan  kembali menemani pemirsa Bioskop Trans TV malam ini, Rabu 30 September 2020 pukul 23.30 WIB.  Film Fury ini merupakan karya sutradara dan penulis David Ayer.

Film berdurasi 135 menit ini tayang pertama kali pada tanggal 17 Oktober 2014. Selain Brad Pitt, film ini juga dimainkan oleh Shia LaBeouf, Logan Lerman, Michael Peña, Jon Bernthal, Jason Isaacs dan Scott Eastwood.

Baca Juga: Pentingnya Menjaga Keamanan Akun ShopeePay, Simak Caranya

Fury berhasil mendapatkan ulasan positif dan juga berhasil mendapatkan 211 juta dolar AS di seluruh dunia. Situs IMDb memberikan rating 7,6 persen untuk film ini. Situs Rotten Tomatoes memberi skor 77 persen. Sementara penonton di situs itu memberi skor 84 persen.

Sinopsis film ini berkisah tentang seorang sersan Angkatan Darat AS Don 'Wardaddy' Collier (diperankan Brad Pitt) yang tangguh dalam bertempur. Ia memerintahkan sebuah tank dan lima awaknya dalam misi mematikan di belakang garis musuh.

Baca Juga: Terlibat Kasus Pembunuhan 14 Tahun Silam, Lidya Pratiwi Ganti Nama Demi Lupakan Masa Lalu

Namun, Wardaddy dan anak buahnya harus menghadapi rintangan yang sangat besar karena kalah jumlah pasukan dan persenjataan, tetapi mereka tetap memutuskan untuk menyerang markas Nazi Jerman.

Film berlatar waktu pada April 1945 ini menggambarkan soal awak tank AS yang bertempur dengan Nazi Jerman selama berminggu-minggu pada perang Dunia II.

Baca Juga: Sinopsis Film Triple 9, Aksi Perampokan Kotak Brankas Tayang Malam Ini di Bioskop Trans TV

Halaman:

Editor: Annisa Aprilya Putri

Sumber: IMDb


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x