Harga Tiket Babymetal Jakarta 2023: Cek Jadwal Konser dan Cara Beli Tiketnya Sekarang Juga!

- 25 Mei 2023, 12:45 WIB
Harga Tiket Babymetal Jakarta 2023:Cek Jadwal Konser dan Cara Beli Tiketnya Sekarang Juga!
Harga Tiket Babymetal Jakarta 2023:Cek Jadwal Konser dan Cara Beli Tiketnya Sekarang Juga! / Twitter @ime_indonesia/

MEDIA BLITAR - Artikel ini memuat informasi terkait jadwal konser, cara beli, hingga daftar harga tiket konser Babymetal Jakarta 2023 yang telah terangkum secara lengkap di artikel ini.

Kabar gembira datang dari salah satu grup band hits asal Jepang yakni Babymetal, yang dikabarkan akan melakukan konser di Indonesia pada bulan Mei tahun ini.

Indonesia sendiri menjadi salah satu destinasi dan menjadi negara pembuka konser Babymetal yang dipromotori oleh iMe Indonesia yang rencananya akan digelar di ICE BSD City Hall 10, Tangerang pada tanggal 25 Mei 2023 mendatang.

Baca Juga: Suga BTS Sukses Buat Rekor Baru untuk Album Solo D-Day, Ini Lirik Lagunya

Sebelumnya, konser bertajuk "BABYMETAL WORLD TOUR 2023 IN JAKARTA" ini telah dijadwalkan digelar pada 26 Mei 2023, namun secara mendadak iMe selaku promotor dari acara tersebut memberikan pengumuman yang sangat mengejutkan.

Dimana melalui akun Twitter resminya @ime_indonesia mengumumkan bahwa tanggal dari acara tersebut akan dimajukan menjadi tanggal 25 Mei 2023 mendatang.

"Kepada semua penggemar, karena keadaan yang tidak terduga, kami dengan berat hati memberi tahu bahwa BABYMETAL WORLD TOUR IN JAKARTA 2023 yang dijadwalkan 26 Mei 2023 akan dijadwalkan ulang menjadi 25 Mei 2023," tulis ime_indonesia pada Rabu, 29 Maret 2023.

Baca Juga: Jadwal Tayang dan Harga Tiket Nonton Film 'Hati Suhita' di Bioskop Surabaya: Cek Selengkapnya di Sini!

Selain itu, pihak promotor juga telah merilis daftar harga tiket Babymetal Jakarta 2023 yang telah diperjual belikan sejak tanggal 3 April 2023 lalu yang bisa diakses di situs loket.com dan laman babymetaljakarta.com.

Sehubungan dengan kabar yang sangat menggembirakan ini, MEDIA BLITAR akan memberikan informasi rinci terkait cara membeli dan daftar harga tiket Babymetal 2023 Jakarta.

Harga Tiket Konser Babymetal 2023 Jakarta

Melansir dari laman Instagram resmi @ime_indonesia, harga tiket konser Babymetal Jakarta 2023 ini terbagi menjadi 3 kategori diantaranya VIP, CAT1, dan CAT2. Sedangkan untuk posisi penempatan duduk dibagi dua sisi yaitu, sisi A dan sisi B.

Baca Juga: NONTON Film Hati Suhita Resmi di Mana? Film yang Dibintangi Nadya Arina dan Omar Daniel Tayang di Bioskop

Untuk lebih jelasnya, di bawah ini telah terangkum secara rinci kisaran harga tiket konser Babymetal Jakarta 2023 yang akan digelar pada tanggal 25 Mei 2023 mendatang.

1. Harga Tiket VIP A dan B (standing): Rp 2.300.000
2. Harga Tiket CAT1 A dan B (standing): Rp 1.900.000
3. Harga Tiket CAT2 A dan B (standing): Rp 1.600.000

Untuk harga tiket konser Babymetal Jakarta 2023 di atas belum termasuk pajak 15 persen dan biaya cetak tiket. sementara untuk penonton dengan tiket VIP akan menerima benefit berupa:

1. Mendapatkan merchandise edisi terbatas
2. Lanyard dan laminasi VIP
3. Poster resmi
4. Antri prioritas untuk merchandise.

Baca Juga: Nonton Streaming Gratis Kajiman Iblis Terkejam Penagih Janji 2023 di Telegram Bayak dicari? Cek Link Resmi ini

CARA BELI TIKET KONSER BABYMETAL JAKARTA 2023

Untuk penggemar yang masih bingung tentang link atau bagaimana cara membeli tiket konser Babymetal Jakarta 2023, tidak perlu cemas dan khawatir. karena selain mengupdate harga tiketnya, MEDIA BLITAR juga akan memberikan informasi terkait cara membeli tiket Babymetal 2023 Jakarta dan linknya.

Berikut, tata cara membeli tiket konser Babymetal Jakarta 2023, yang bisa dipahami secara ringkas di bawah ini:

1. Masuk ke laman babymetaljakarta.com.
2. klik "Buy Tickets".
3. Cari dan pilih menu Festival.

Baca Juga: NONTON Streaming Drakor Bo Ra! Deborah atau True to Love Episode 13 Sub Indo, Full HD, Resmi, Tayang Malam Ini

4. Pilih kategori tiket yang diinginkan, dan jumlah tiket yang akan dibeli.
5. Silahkan mengisi data diri pribadi meliputi nama lengkap, nomor identitas, nomor telepon, dan email.
6. Setelah itu, konfirmasi pembayaran dan segera lakukan pembayaran sebelum waktu yang telah ditentukan.

7. Apabila proses pembayaran berhasil, maka tiket digital akan dikirim ke nomor WhatsApp atau alamat email pelanggan.

Demikian ulasan terkait harga tiket konser Babymetal Jakarta 2023, simak informasi terupdate dan menarik lainnya di MEDIA BLITAR.

***

Editor: Arini Kumalasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x