Fakta Menarik Film Guardians of the Galaxy Vol 3: Durasi Film hingga Kehadiran Karakter Baru

- 25 Maret 2023, 17:20 WIB
Fakta Menarik Film Guardians of the Galaxy Vol 3: Durasi Film hingga Kehadiran Karakter Baru
Fakta Menarik Film Guardians of the Galaxy Vol 3: Durasi Film hingga Kehadiran Karakter Baru /dok. marvel.com/

MEDIA BLITAR – Jelang rilis di bioskop, ada beberapa fakta menarik film Guardians of The Galaxy Vol 3 yang perlu diketahui penggemar Marvel.

 

Kembali disutradarai oleh James Gunn, film Guardians of The Galaxy Vol 3 akan menjadi film terakhirnya di MCU, karena sang sutradara akan hengkang dan berpindah ke DC Universe.

Menariknya, James Gunn juga menulis skenario film bersama Dan Abnett dan Andy Lanning, yang menghadirkan kembali aksi Peter Quill dan dia harus membawa timnya dalam misi berbahaya untuk menyelamatkan hidup Rocket.

Baca Juga: Rekomendasi Tempat Bukber di Bandung Terbaru 2023, Cocok Untuk Reuni dan Kumpul Keluarga

Ada beberapa fakta menarik lainnya di film Guardians of The Galaxy Vol 3, yakni:

1. Durasi film Guardians of The Galaxy Vol 3

Baru-baru ini, durasi film Guardians of The Galaxy Vol 3 terungkap yang dikonfirmasi langsung oleh Atom Tickets.

Film Guardians of The Galaxy Vol 3 memiliki durasi 2 jam 29 menit, dan ini menjadikan film Guardians terpanjang di antara film sebelumnya.

Baca Juga: Profil CEO TikTok Shou Zi Chew Jadi Sorotan Setelah Dicecar Saat Kongres Amerika Serikat

Sebagai informasi, film pertama Guardians of the Galaxy memiliki durasi 2 jam 2 menit, Guardians of the Galaxy 2 memiliki durasi 2 jam 17 menit, dan Guardians of the Galaxy Holiday Special hanya berdurasi 44 menit.

2. Kehadiran karakter baru

Selain durasi, film Guardians of the Galaxy Vol 3 juga akan memperkenalkan karakter baru, yakni Adam Warlock diperankan oleh Will Poulter dan High Evolutionary diperankan sebagai Chukwudi Iwuji.

3. Aksi Peter Quill bersama pasukan Guardians

Trailer terbaru film ini, menampilkan aksi Peter Quill bersama pasukan Guardians harus berjuang untuk menyelamatkan Rocket, usai masa lalunya mereka yang menempatkan di jalur bertabrakan dengan The High Evolutionary, Chukwudi Iwuji.

Baca Juga: Nonton Sri Asih Full Movie: Film Superhero Indonesia yang Dibintangi Pevita Pearce dan Reza Rahardian

Untuk menyelamatkan Rocket, para pasukan Guardians harus bertarung dengan Adam Warlock yang terlihat kuat dan membawa senjata.

Tampilan senjata Adam Warlock itu, telah diciptakan oleh Sovereign dengan satu-satunya tujuan balas dendam.

Kekuatan dan kemampuannya, Adam Warlock bisa terbang untuk memanfaatkan Quantum Magic, dan menciptakan konstruksi energi cerah, seperti dia sedang bertarung dengan Drax di beberapa titik trailer tersebut.

Baca Juga: 8 Paket Bukber Hotel Jogja 2023 Murah Meriah: Pas untuk Buka Puasa Bareng Orang Tercinta

Sebelumnya, Adam Warlock sempat terlihat sekilas di trailer Guardian of the Galaxy yang melawan Nebula Karen Gillan.

Namun, masih belum jelas apakah Warlock akan bekerja sama dengan High Evolutionary untuk menjatuhkan Guardian? atau apakah mereka akan memburu tim tersebut secara terpisah?

4. Pemain film Guardians of The Galaxy Vol 3

Selain itu, para pemeran lama film Guardians of the Galaxy Vol 3 juga akan hadir kembali dengan perannya, yakni:

Baca Juga: Nonton Film Soulmate 2023 Sub Indo Full Movie Dimana? Cek Sinopsis dan Cara Nontonya di Sini

Chris Pratt sebagai Peter Quill, Dave Bautista sebagai Drax, Vin Diesel sebagai pengisi suara Groot, Zoe Saldana sebagai Gamors, Bradley Cooper sebagai pengisi suara Rocket, Karen Gillen sebagai Nebula.

Lalu, kapan tayang film Guardians of the Galaxy Vol 3 di bioskop?

Film Guardians of the Galaxy Vol 3 akan dirilis di bioskop, pada tanggal 5 May 2023, mendatang. Tetapi, kemungkinan film ini akan tayang di bioskop Indonesia lebih awal seperti film Ant-Man 3.***

 

Editor: Farra Fadila


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x