Encanto Jadi Animasi Terbaik, Raya and The Last Dragon Masuk Nominasi Golden Globe Awards 2022

- 10 Januari 2022, 22:00 WIB
Encanto / Encanto Jadi Animasi Terbaik, Raya and The Last Dragon Masuk Nominasi Golden Globe Awards 2022
Encanto / Encanto Jadi Animasi Terbaik, Raya and The Last Dragon Masuk Nominasi Golden Globe Awards 2022 /Disney

MEDIA BLITAR - Encanto dan Raya and The Last Dragon masuk ke dalam nominasi animasi terbaik ajang penghargaan Golden Globe Awards 2022. Tidak hanya itu, Encanto juga masuk ke dalam Best Original Score Motion Picture dan Best Original Song, Motion Picture.

Golden Globes Awards 2022 merupakan gelar acara penghargaan untuk berbagai kategori drama series, aktor, aktris maupun animasi terbaik sepanjang tahun. Namun, acara tersebut tidak disiarkan di televisi lantaran diboikot.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik dari Film Rusia Melissa P yang Viral di Tiktok Hingga Berawal dari Kisah Nyata

Meskipun demikian, acara penghargaan tersebut sukses digelar di Hotel Beverly Hilton. Acara tersebut terbilang kurang meriah tersebut proses pemungutan suara oleh Hollywood Foreign Press Association (HFPA) diboikot selebriti sehingga diubah menjadi acara pribadi.

Film Encanto merupakan film musikal, komedi sekaligus fantasi animasi Amerika diproduksi oleh Walt Disney Animation Studios dengan latar fantasi dari Kolombia. Film ke 60 ini disutradarai oleh Byron Howard, Jred Bush dan Charise Castro Smith. Animasi ini rilis pada 24 November 2021.

Baca Juga: Sinopsis Film Rusia Melissa P yang Viral di Tiktok Hingga Ceritanya Berawal dari Kisah Nyata

Film fenomenal tersebut berkisah tentang sebuah keluarga bernama Madrigal tinggal di kota ajaib di kawasan Pegunungan Kolombia.

Keajaiban Encanto memberikan berkah bagi setiap anak dalam keluarga dengan hadiah tertentu berupa kekuatan super. Meskipun demikian, ada satu anak yang tidak mendapatkan kekuatan tersebut yakni, Mirabel.

Tetapi pada akhirnya, dia tahu bahwa kekuatan sihir di sekitar Encanto berbahaya. Mirabel akhirnya memutuskan untuk menolong keluarganya dari bahaya tersebut meskipun menjadi Madrigal biasa.

Halaman:

Editor: Annisa Aprilya Putri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x