Sempat Timbulkan Kerumunan Warga di Lokasi Syuting, Ikatan Cinta Tetap Hibur Penonton!

- 28 Januari 2021, 12:27 WIB
Ikatan Cinta RCTI
Ikatan Cinta RCTI /Instagram @ikatancintaofficial

Menyikapi kerumunan yang terjadi tersebut, Satgas Covid-19 Kabupaten Bogor beberapa hari lalu mebubarkan kerumunan yang terjadi di sekitar lokasi syuting Ikatan Cinta.

Hal ini terlihat pada unggahan video dari pengguna Instagram @wildan.hidayat72 dan menuliskan di kolom caption, “Satgas Covid-19 kabupaten Bogor, bubarkan warga yang berkerumun di desa Cibanon, Kecamatan Gunung Geulis Kabupaten Bogor.”

Kerumunan warga di sekitar lokasi syuting Ikatan Cinta
Kerumunan warga di sekitar lokasi syuting Ikatan Cinta Instagram/@Wildan.hidayat72

Baca Juga: Usai Keguguran, Nathalie Holscher Bersama Sule Jalani Program Kehamilan Lagi

“Kerumunan terjadi karena banyaknya warga yang ingin menyaksikan artis idola mereka dalam sinetron disalah satu tv swasta nasional,” lanjutnya.

Dalam unggahan tersebut, polisi menghimbau untuk tidak berkerumun. Dan mengingatkan bila kerumunan tetap terjadi, maka pihak kepolisian dan Satgas Covid-19 akan menindak tegas.

Beredarnya video himbauan tersebut. Banyak pihak menanyakan bagaimana kelanjutan sinetron Ikatan Cinta, apakah berimbas pada jam tayang di televisi.

Baca Juga: Viral Syuting Sinetron Ikatan Cinta Dibubarkan Polisi, Terancam Berhenti Tayang?

Menanggapi kabar tersebut, manajer pemeran utama Ikatan Cinta yaitu Amanda Manopo menjelaskan melalui akun Instagram @ricco_richardo bahwa sinetron Ikatan Cinta tetap tayang untuk menghibur penonton di rumah.

Bagai angin segar untuk penggemar, bahwa sinetron Ikatan Cinta tetap tayang. Menyikapi hal ini, banyak pihak mengingatkan kepada penggemar dan warga yang berada di sekitar lokasi untuk tidak berkerumun dan tidak bersikap egois untuk datang ke lokasi syuting Ikatan Cinta hingga menyebabkan kerumunan. Mengingat saat ini, kasus pandemi Covid-19 di Indonesia masih terjadi. ***

Halaman:

Editor: Rezky Putri Harisanti

Sumber: Instagram @bpptkg


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah