LENGKAP Juara 1 2 Pemenang Masterchef Indonesia Season 1 2 3 4 5 6 7 8 9: Berapa Total Hadiah Pemenang MCI ?

13 Maret 2023, 16:28 WIB
LENGKAP Juara 1 2 Pemenang Masterchef Indonesia Season 1 2 3 4 5 6 7 8 9: Berapa Total Hadiah Pemenang MCI ? /@masterchefina/Instagram

MEDIA BLITAR-Bagi penggemar setia Masterchef Indonesia wajib tahu juara 1 dan 2 pemenang Masterchef Indonesia season 1, 2, 3, 4, 5, 6, 7, 8 dan 9. Selain itu, ketahui juga berapa total hadiah yang didapatkan oleh para pemenang MCI tersebut?

Saat ini Masterchef Indonesia season 10 sudah memasuki babak Top 4. Program acara yang tayang setiap Sabtu dan Minggu di RCTI pukul 17.00 WIB tersisa empat peserta diantaranya, Syahril, Ami, Gio dan Mario.

Kompetisi memasak tersebut selalu menarik untuk diikuti karena setiap peserta diharuskan memasak dengan tantangan berbeda. Tidak hanya itu, waktu yang terbatas dengan hasil penampilan memasak yang memuaskan menjadi daya tarik acara ini.

Baca Juga: LENGKAP Juara 1 2 3 Masterchef Indonesia Season 9, Ternyata Segini Total Hadiah Palitho dan Pemenang Cheryl

Siapa saja Juara 1 dan 2 Pemenang Masterchef Indonesia season 1-9?

Banyak penggemar setiap Masterchef Indonesia dibuat penasaran siapa saja pemenang juara 1 dan 2 MCI dari season 1-9. Berikut ulasan lengkapnya!

Masterchef Indonesia Season 1

Pada musim pertama, program acara tersebut secara perdana diperkenalkan pada 1 Mei 2011 dan berakhir pada 21 Agustus 2011. Total peserta yang mengikuti adu memasak ini sebanyak 20 orang. Masterchef Indonesia season 1 berakhir dengan Lucky Andreono asal Malang sebagai juara 1 dan Agus Gazali Rahman sebagai juara 2.

Masterchef Indonesia season 2

Musim kedua program adu memasak ini menjadi perhatian public sekaligus menarik untuk disaksikan. Kompetisi ini dimulai pada 8 Juli 2012 hingga 28 Oktober 2012. Jumlah kontestan yang ikut sama seperti tahun sebelumnya.

Baca Juga: Sen Tereliminasi, LENGKAP Hasil Masterchef Indonesia season 10 Babak TOP 5 12 Maret 2023: Syahril Lolos TOP 4

Pada tahunitu, juri Vindex Tengker digantikan oleh Degan Septoadji. Sementara, Chef Rinrin Marinka dan Chef Juna Rorimpandey menjadi juri.

Ajang kali ini berhasil membawa nama wanita asal Bangka meraih posisi pertama, Desi Trisnawati dan Taufik Hidayat di posisi kedua asal Surabaya.

Masterchef Indonesia Season 3

MCI 3 dimulai pada 5 Mei 2023. Berbeda dengan dua tahun sebelumnya, total peserta yang ikut bertambah 5 orang menjadi 25 kontestan. Sementara waktu, posisi Che Juna digantikan oleh Chef Arnold.

Baca Juga: Hoki Lolos Masterchef Indonesia Season 10 Top 4: Netizen Minta Syahril MCI 10 Cukur Jambul Mohawk-nya Kenapa?

Pada musim ini pemenang Masterchef Indonesia season 3 berasal dari Jakarta, William Gozali dan Febrian Wicaksono asal Surakarta.

Masterchef Indonesia Season 4

Program acara memasak ini menjadi sorotan public dari waktu ke waktu. Hal ini dibuktikan dengan jumlah peserta semakin meningkat sekitar 30 orang. Kompetisi ini dimulai pada 31 Mei 2015. Musim ini peserta yang dinyatakan sebagai juara juga berasal dari Jakarta, Luvita Ho dan Deny Gumilang dari kota yang sama.

Masterchef Indonesia Season 5

MCI 5 menjadi titik balik kompetisi adu memasak karena program ini hampir vakum selama 4 tahun. Musim kelima dimulai pada 3 Maret 2019 dengan penurunan jumlah kontestan 26 orang. Pada musim ini, Chef Juna hadir bersama dengan Chef Arnold dan Chef Renatta.

Baca Juga: Resmi Pacaran, Ternyata ini Awal Kisah Cinta Jonathan Alden Masterchef Indonesia 9 Kepincut Selebgram Awkarin

Pemenang pada musim ini, Stefani Horison berasal dari Sampit dan posisi kedua ditempati oleh Kaisha Fridayassie asal Bogor.

Masterchef Indonesia Season 6

Musim keenam menjadi musim dengan jeda paling cepat dibandingkan musim sebelumnya. Hal ini karena Masterchef Indonesia season 6 dimulai pada 21 Desember 2019. Lantaran performanya kembali membaik, jumlah kontestan meningkat sebanyak 28 orang.

Dengan formasi juri tetap sama dengan tahun lalu, peserta yang berhasil menjadi pemenang yakni, Eric Herjanto asal Jakarta dan Firhan Ashari asal Cilegon.

Baca Juga: Mirip Yakuza Jepang, Ternyata Abdi Masterchef Indonesia Season 10 Doyan Vlog Kulineran hingga Jadi Pengusaha

Masterchef Indonesia Season 7

Secara rutin program acara Masterchef Indonesia mencapai musim ketujuh. Acara tersebut dimulai pada 26 September 2020 dengan mengadakan audisi secara online di Indonesia. Para peserta yang ingin mendaftar diwajibkan mengunggah tutorial memasak selama 5 menit di layanan berbagai video Metube.

Para juri memastikan Jerry Andrea nasal Serang sebagai pemenang. Sedangkan, posisi kedua ditempati oleh Audrey Wicaksana berasal dari Surabaya.

Masterchef Indonesia Season 8

Musim kedelapan Masterchef Indonesia tayang di layar kaca Televisi pada 29 Mei 2021. Lantaran pandemic Covid-19 masih berlangsung, sistem seleksi dilakukan secara daring. Audisi ini dimulai pada 20 Januari-5 Maret 2021. Caranya peserta mengunggah video di aplikasi RCTI+.

Baca Juga: Biodata Peserta MasterChef Indonesia Season 10 2023 Babak 10 Besar Lengkap dengan Akun Instagram

Pada musim ini pemenang MCI 8 yakni, Jesselyn Lauwreen asal Medan dan posisi kedua, Nadya Puteri asal Jakarta.

Masterchef Indonesia Season 9

Program kompetisi memasak ini dimulai pada 22 Januari 2022 dilaksanakan di tengah pandemic Covid-19. Total peserta yang ikut mencapai 22 kontestan. Audisi daring tetap dilakukan mulai dari 28 Agustus-23 September 2021.

Dewan juri musim ini tidak mengalami perubahan. Peserta yang dinyatakan sebagai juara 1 Masterchef Indonesia season 9, Cheryl Puteri Gunawan asal Surabaya dan Palitho Aventus Simanjuntak asal Malang.

Baca Juga: Daftar Peserta MasterChef Indonesia Season 10 2023 Lolos Babak 10 Besar, Lengkap Biodata dan Akun Instagram

Total Hadiah Pemenang Juara Masterchef Indonesia

Total hadiah juara 1 masterchef Indonesia season 9 uang tunai senilai Rp100 juta dan 1 buah mobil dari RCTI.

Sementara, juara 2 mendapatkan uang tunai Rp50 juta. Disisi lain masing-masing finalis memperoleh uang tunai Rp10 juta.***

Editor: Ludvia Tria Fitriani

Sumber: Instagram@masterchefina

Tags

Terkini

Terpopuler