All of Us Are Dead Season 2 Direspon Sutradara, Bangkitnya Cheong San jadi Sorotan

8 Februari 2022, 11:15 WIB
All of Us Are Dead Season 2 Direspon Sutradara, Bangkitnya Cheong San jadi Sorotan.* /instagram/@netflixkr

MEDIA BLITAR – All of Us Are Dead menjadi drama Korea Selatan yang populer beberapa waktu belakangan, setelah rilis perdana pada 28 Januari 2022 di Netflix.

Ini membuat deretan alur cerita, akhir kisah, hingga pemain All of Us Are Dead mendapatkan perhatian dari publik.

Salah satu yang paling disorot dari All of Us Are Dead adalah ending atau akhir kisahnya, ketika Lee Cheong San menghadapi Gwi Nam yang bengis.

Baca Juga: Ending All of Us Are Dead: Aksi Gila Cheong San dan Gwi Nam, Buat sang Aktor Ungkap Kisah di Balik Layar

Pertarungan antara Lee Cheong San dan Gwi Nam tak terelakan, hingga akhirnya Cheong San merelekan untuk menjatuhkan diri bersama Gwi Nam ke tempat pengeboman.

Tindakan tersebut, dilakukan Cheong San untuk melindungi teman-temannya yang lain, ketika Gwi Nam murka dan telah berubah menjadi manusia kuat setelah digigit zombie.

Ending tersebut, mengantarkan penonton bertanya-tanya soal ‘nasib dari Cheong San’. Apakah mati, berubah menjadi zombie, atau justru menjadi manusia setelah zombie setelah tarung dengan Gwi Nam.

Baca Juga: Cara Gampang Buat NASA APOD Calendar All Years 1995-2022 Picture NASA Took on My Birthday Viral TikTok

Dan mengiringi kesuksesan drama ini, sutradara Lee Jae Gyu berbagi rencana masa depan All of Us Are Dead ketika hadir dalam sebuah wawancara, seperti dikutip dari AllKpop

Dia menjelaskan, "Jika season 1 terus populer dalam jangka panjang, saya pikir itu akan menjadi pijakan untuk season kedua."

“Saya pribadi ingin membuat season 2 tapi tidak ada yang solid atau dikonfirmasi secara resmi," sambungnya, seperti dikutip dari AllKpop.

Baca Juga: Link Download Gratis Minecraft Terbaru 1.18.2.03 Pocket Edition, Bukan APK Mod, Resmi Mojang Studios

“Jika season 1 menunjukkan perbandingan dan kontras dalam pengambilan sikap serta tindakan antara orang dewasa dan siswa bertahan dari teror zombie, saya ingin menunjukkan perbandingan antara kelompok manusia yang masih hidup dan kelompok zombie di season 2," ucapnya menjelaskan gambaran season 2 yang akan dilakukan.

Lee Jae Gyu turut menyorot nasib Cheong San dalam wawancaranya dan menyampaikan, "Jika Cheong San menjadi hidup, saya pikir akan ada pemirsa yang tidak akan dapat menerimanya, tetapi juga akan ada penggemar yang senang akan hal itu. Kami memiliki rencana yang pasti, tetapi sulit untuk membagikannya di sini sekarang."

Baca Juga: Daftar Nama Pemeran All of Us Are Dead Drakor Bergenre Thriller Bertahan Hidup Antara Hidup dan Mati

"Saya memiliki gambaran samar, dari yang saya buat soal bayangan tentang ‘Apa yang akan terjadi jika semua aktor lain, termasuk Cheong San, muncul di Musim 2’. Saya ingin menambahkan lebih banyak plot twist daripada musim 1," jelasnya.

Dalam momen wawancara tersebut, sutradara berbagi tentang sosok Lee Cheong San.

“Ketika saya menonton Cheong San mati melalui monitor, saya banyak menangis. Sungguh menyakitkan hati saya, bahwa dia membuat pilihan diusia muda dan menekan gejolak batinnya. 'Aku adalah pria paling bahagia di sekolah ini,' saat dia menghibur dirinya sendiri," jelas sutradara merasa takjub pada sosok Lee Cheong San.

 ***

Editor: Arini Kumalasari

Sumber: Allkpop

Tags

Terkini

Terpopuler