Teks Sambutan Pidato Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 Hijriah Tahun 2022

- 28 September 2022, 21:28 WIB
Teks Sambutan Pidato Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 Hijriah Tahun 2022
Teks Sambutan Pidato Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 Hijriah Tahun 2022 /Pixabay/

MEDIA BLITAR - Di tahun 2022, menjadi momen peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 Hijriah bagi umat muslim.

Momen ini diiringi dengan berkumpul untuk doa bersama, hingga ragam kegiatan keagamaan.

Ini mengajak pihak penyelenggara menyampaikan pidato pembukaan atau sambutan untuk membuka acara tersebut. Berikut adalah contoh pidato sambutan yang bisa disampaikan.

Baca Juga: Ucapan Selamat Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 Hijriah

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Saudara semuanya, pertama-tama marilah Kita panjatkan puji syukur kepada Allah SWT atas segala limpahan rahmat dan ridho-Nya yang telah diberikan Kita bisa berkumpul dalam majelis ini dalam keadaan sehat wal afiat.

Sholawat serta salam semoga senantiasa tercurahkan kepada Baginda Nabi Muhammad SAW. Semoga dengan seringnya bershalawat, Kita mendapatkan syafaatnya pada hari akhir nanti.

Yang terhormat Ustadz/Ustadzah .....
Yang saya hormati seluruh hadirin yang yang telah menyempatkan waktunya untuk hadir dalam kegiatan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW.

Baca Juga: Contoh Teks Pidato Upacara HUT RI 17 Agustus 2022 dengan Tema Jas Merah, Jangan Lupakan Sejarah

Para hadirin yang berbahagia
Sebelumnya Saya ucapkan terima kasih karena telah diberi kesempatan untuk memberikan sambutan pada acara siang/sore/malam ini.

Pertama-tama Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh panitia yang telah meluangkan ide dan waktunya untuk menyelenggarakan acara ini.

Dan tidak lupa juga Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh hadirin, Bapak/Ibu serta Saudara semuanya.

Baca Juga: Contoh Teks MC Peringatan Santunan Anak Yatim 10 Muharram, Lengkap Susunan Acara

Acara ini sangatlah bermanfaat bagi Kita semua untuk menambah wawasan ilmu agama dan sekaligus sebagai sarana untuk mempererat tali silaturahmi.

Semoga acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dapat mendatangkan beribu kebaikan dan manfaat bagi Kita semua, aamiin.

Saya mewakili panitia penyelenggara meminta maaf apabila dalam pelaksanaan acara masih terdapat kekurangan.

Baca Juga: 3 Contoh Teks Pidato Singkat Tema HUT RI ke-77, Singkat, Jelas, dan Tidak Membosankan

Sekian sambutan dari Saya, mohon maaf apabila ada salah kata atau perbuatan. Wassalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Itulah contoh teks sambutan ketua panitia atau biasa disebut ketua pelaksana acara Maulid Nabi yang singkat, menarik, penuh makna, dan mudah diingat.***

Editor: Arini Kumalasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x