Minuman Sehat ala Dokter Zaidul Akbar: Jahe, Pandan, Lada Putih, Bantu Legakan Nafas, hingga Kuatkan Jantung

- 25 Juli 2021, 21:51 WIB
Ilustrasi Minuman Jahe, Panda, dan Lada Putih
Ilustrasi Minuman Jahe, Panda, dan Lada Putih /Pixabay.com/congerdesign/

MEDIA BLITAR – Di cuaca yang tak menentu seperti ini, terkadang sejumlah orang kerap mengalami keluhan saluran pernafasan, hingga nyeri pada tulang.

Hal ini tentu dapat ditangkal dengan imun yang kuat, dengan konsumsi makanan minuman bergizi, olahraga, dan istirahat yang cukup,

Selain itu, melalui akun Instagram, Dokter Zaidul Akbar menyampaikan ramuan minuman rempah dengan tiga bahan sederhana, tetapi memiliki khasiat yang luar biasa.

Minuman ini, menggunakan bahan utama jahe, daun pandan, dan lada putih.

Baca Juga: 7 Jenis Minuman Herbal Untuk Meningkatkan Sistem Imun Tubuh, Gampang Bisa Buat Secara Sendiri

Lebih lanjut, Dokter Zaidul Akbar menyampaikan khasiat dan resep membuat minuman ini.

Selengkapnya dalam sang dokter menyampaikan, “The Powerful Ginger Pepper. Resep ini merupakan salah satu resep yang enak banget di lidah saat diminum dan khasiattnya juga berlimpah.”

“Manfaat minuman tersebut adalah:

* menghangatkan tubuh
* membuang lendir di pernafasan
* menghangatkan perut
* membuang angin dingin
* melancarkan bab
* meningkatkan daya tahan tubuh
* booster asi
* melegakan salura nafas
* membantu menurunkan lemak tak baik di tubuh
* meringankan nyeri di tulang
* membantu menurunkan asam urat
* menguatkan jantung”

Baca Juga: 5 Minuman Herbal Murah Meriah Bantu Tingkatkan Imun Tubuh Bantu Atasi Covid-19, Salah Satunya Teh dan Jahe

Halaman:

Editor: Arini Kumalasari

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x